Search

Pelatihan Peningkatan Kapasitas Advokat terkait Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual

Pada 28-30 Agustus 2024 di Aston Makassar Hotel & Convention Center, Indonesia Judicial Research Society (IJRS) dengan dukungan The Asia Foundation (TAF) serta The United States Department of States – Bureau of International Narcotics and Law Enforcement Affairs (INL) telah berhasil menyelenggarakan kegiatan “Pelatihan Peningkatan Kapasitas Advokat terkait Undang-undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual”.

Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk menghasilkan Advokat yang memahami substansi UU TPKS dan Advokat yang memiliki kompetensi mumpuni sebagai Trainers (pelatih) yang juga mampu melatih Advokat/Pendamping Hukum, atau pihak-pihak lain terkait substansi UU TPKS. Selain itu, kegiatan ini juga memiliki tujuan untuk meningkatkan kapasitas dan profesionalitas bagi Advokat, serta menyediakan dukungan dan pendidikan hukum berkelanjutan (continuing legal education) bagi para Advokat.

Pelatihan ini diikuti dan dihadiri oleh 48 (empat puluh delapan) Advokat yang berasal dari perwakilan Mitra program The Asia Foundation di Papua dan perwakilan 5 (lima) Organisasi Advokat, yaitu:

  • Kongres Advokat Indonesia (KAI)
  • Asosiasi Advokat Indonesia (AAI)
  • PERADI Rumah Bersama Advokat (PERADI RBA),
  • PERADI Suara Advokat Indonesia (PERADI SAI), dan
  • DPN PERADI.

 

Adapun peserta pelatihan ini berasal dari Makassar, Bali, dan Papua.

 

Lihat bagaimana pelatihan kami berdampak! Saksikan video testimoni peserta di sini:

bit.ly/video-testimoni-pelatihan-Makassar

Bagikan:

Kegiatan Lainnya:

INDO - Rapat Dengar Pendapat Umum DPR RI
Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) Komisi III DPR RI: Masyarakat Sipil Dorong RKUHAP yang Pro HAM dan Pro Kelompok Rentan
INDO - Pemberian Surat Permohonan DPR RI
Pemberian Surat Permohonan Jawaban Pemerintah dan DPR RI terhadap Poin Masukan Koalisi terkait Pasal-Pasal Draft RKUHAP
IND_AAS Marcelino
Australia Award Short Course: Peningkatan Integritas, Transparansi dan Kepemimpinan di Sektor Publik
INDO-OGI
Rapat konsolidasi persiapan penyusunan Rencana Aksi Nasional (RAN) OGI VIII periode 2026-2027